DPD PDIP DKI Jakarta telah mengirimkan surat rekomendasi pencalonan nama-nama Bakal Calon Gubernur (Bacagub) di Pilkada DKI Jakarta ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP. Salah satu nama yang direkomendasikan yakni Anies Rasyid Baswedan yang merupakan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.