Timnas Indonesia meraih kemenangan 2-0 atas Filipina dalam laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Kemenangan itu sekaligus memastikan Indonesia lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.